ISIS Serang Pangkalan Militer di Suriah Dengan Senjata Kimia
Damaskus, Kelompok teroris Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) telah menembakkan senjata kimia berupa roket-roket yang mengandung gas mustard terhadap pangkalan udara pasukan pemerintah Suriah di provinsi Deir al-Zor di bagian timur negara ini. Demikian dilaporkan Reuters dan dikutip IRNA, Selasa (5/4).
Pemerintah Suriah belum memberikan keterangan mengenai jumlah korban yang jatuh akibat serangan senjata kimia ini.
Provinsi Deir al-Zor merupakan satu kawasan strategis di Suriah. Provinsi ini menghubungkan para teroris di kota Raqqah yang menjadi markas ISIS di Suriah dengan kawanan teroris ISIS yang bertebaran di wilayah Irak.
ISIS menjadikan desa-desa di sekitar Deir al-Zor sebagai pangkalan untuk melancarkan serangan ke bandara militer Deir al-Zor.
ISIS sudah berulangkali berusaha menyerbu bandara itu namun selalu berhasil dihalau dan dipukul mundur oleh pasukan Suriah.
Melalui serangan darat dan udara, pasukan pemerintah Suriah dan kelompok-kelompok pejuang sekutunya belakangan ini mengalami kemajuan pesat dan berhasil memberikan tekanan hebat terhadap kelompok-kelompok teroris serta berhasil membebaskan banyak kawasan dari tangan teroris
Kirim komentar