Raja Yordania: Turki Ekspor Teroris ke Eropa

 

 

Bersandar pada laporan rinci yang ditemukan, Middle East Eye kemarin melaporkan, Raja Abdullah mengatakan hal itu dalam pertemuan tingkat tinggi yang berlangsung Januari silam.

Menurut Raja Abdullah, masuknya teroris ke Eropa adalah "bagian dari kebijakan Turki".

Dia juga mengatakan "tentu saja" ISIS mengekspor minyak ke Turki kala salah seorang peserta pertemuan bertanya tentang masalah itu.

Raja Abdullah menilai bahwa Erdogan percaya "Islam radikal" adalah solusi untuk kawasan. Sementara dunia terus berusaha mengatasi masalah ISIS secara taktis tapi melupakan Turki yang sejak awal berbeda dalam masalah strategis.

Turki bukan saja mendukung dan memasukkan kelompok-kelompok radikal agama ke Suriah tapi juga mendukung kelompok yang sama di Libya dan Somalia, lanjut Abdullah.

Pemerintah Turki kala itu tak menanggapi pernyataan Raja Abdulah secara resmi. Tapi seorang pejabat senior Turki menyebut Raja Abdullah sebagai "juru bicara Bashar Assad" karena "tuduhan-tuduhan" yang disampaikan Raja Abdullah sama dengan yang diungkapkan rezim Assad selama ini

sumber islamtimes

Kirim komentar