Observatorium Suriah: Menteri Perang Daesh masih Hidup
Seperti dilansir AFP, kelompok yang berbasis di London itu pada Rabu (9/3/2016) mengatakan bahwa menurut pasukan Shishani, serangan AS pada 4 Maret lalu menyebabkan tewasnya para pengawal petinggi Daesh tersebut, tapi Shishani sendiri terluka parah dan sudah dipindahkan ke rumah sakit.
Shishani yang lahir di Georgia ini merupakan salah satu komandan senior Daesh dan perancang senjata kimia. Ia dikenal sebagai menteri perang Daesh dan masuk dalam daftar orang-orang yang menjadi target serangan AS.
Pada hari Selasa, seorang pejabat Amerika mengatakan bahwa Shishani kemungkinan tewas dalam serangan udara pada 4 Maret di Suriah
Kirim komentar