Pembuat Film innocent of Muslims dibebaskan

pembuat-film-innocent-of-muslims-dibebaskan

Pejabat federal Amerika Serikat kemarin mengatakan Mark Basseley Youssef alias Sam Bacile, 56, pembuat film Innocence of Muslims yang sempat memicu gelombang unjuk rasa anti-Amerika di sejumlah negara terutama negara mayoritas muslim, telah keluar dari penjara.

Dia selanjutnya menjadi tahanan rumah untuk menjalani masa percobaan, seperti dilansir stasiun televisi Al Arabiya, Rabu (14/8).

Pria kelahiran Mesir penganut Kristen Koptik itu sebelumnya juga pernah ditahan karena kasus penipuan bank.

"Saya tidak pernah menyangka film saya bisa menjadi penyebab kerusuhan hingga orang bisa tewas," kata dia dalam wawancara telepon dengan stasiun televisi CNN kemarin.

The Innocence of Muslims menggambarkan Nabi Muhammad hobi sebagai penipu dan tukang merayu. Cuplikan film berdurasi 13 menit yang dibuat di California, Amerika, itu sempat diunggah ke YouTube hingga menimbulkan kemarahan di banyak negara muslim

merdeka.com

Kirim komentar