Wahabi Serang Masjid Syiah Ba’qubah
Menurut berita yang dinukil dari kantor pemberitaan Syiah Aba, sumber-sumber keamanan dan medis menyatakan, dua buah bom telah meledak di dekat masjid Syiah di kota Ba’qubah yang terletak di timur laut Baghdad.
Ledakan ini telah menewaskan 49 orang dan melukai 57 orang lainnya. Bom pertama telah meledak bersamaan dengan keluarnya para jamaah salat dari masjid Sariyah, sedangkan bom kedua meledak saat masyarakat dan pasukan bantuan berkumpul untuk memberikan bantuan kepada para korban.
Sebuah sumber medis menambahkan, 20 korban berada dalam kondisi yang rawan, dimana di antara mereka terdapat 7 anak-anak.
Seorang pelaku bom bunuh diri juga telah meledakkan dirinya di pintu masuk husainiyyah Karkuk, insiden ini telah menewaskan 12 orang dan melukai puluhan orang lainnya.
Masjid Ahli Sunnah pun, kemaren telah menjadi target serangan yang telah menyebabkan puluhan orang tewas dan terluka, dan ledakan-ledakan ini menunjukan tindakan para pengkafir (kelompok takfiri) untuk menyulut fitnah.(Sabestan)
Kirim komentar